
Nama Samsung memang sudah menjadi salah satu vendor peralatan elektronik yang cukup terkenal di dunia. Salah satu produk yang dihasilkan oleh vendor ini adalah smartphone. Nah, bagi Anda para pengguna smartphone Samsung, ada kabar gembira untuk Anda.
Pada tanggal 29 Maret 2017 yang lalu, Samsung telah merilis smartphone Samsung Galaxy S8 di New York, Amerika Serikat. Pertanyaannya adalah masih layakkah membeli Samsung Galaxy S8 di Tahun 2019 ini? Terlebih lagi dihitung saat ini, smartphone ini sudah terpaut waktu yang cukup lama yakni sekitar 2 tahunan.
Dari pada Anda asal menebak masih layakkah membeli Samsung Galaxy S8?, ada baiknya Anda harus tahu alasan membeli Samsung Galaxy S8 terlebih dahulu sebelum memutuskan kelayakannya. Berikut ini adalah beberapa alasan yang harus Anda tahu tentang Samsung Galaxy S8.
- Desain
Jika dilihat dari desainnya, ternyata Samsung Galaxy S8 memiliki desain yang sangat menawan li. Ini karena desain fisik yang dimiliki oleh Samsung Galaxy S8 masih belum digunakan oleh smartphone lainnya.

Untuk bagian mukanya sendiri ditutup dengan layar, hal ini yang membuat layarnya menjadi semakin besar. Bahkan saking besarnya smartphone ini juga menghilangkan tombol fisik dan memindahkannya dengan pemindai sidik jari yang ada di bagian belakang.
Jika kebanyakan smartphone lain dibuat dengan menggunakan bahan plastik pada casingnya, maka lain halnya dengan Samsung Galaxy S8. Smartphone ini memiliki casing yang dibuat dengan bahan kaca di bagian belakangnya.
Sedangkan untuk bagian pinggirnya dibuat dengan menggunakan bahan metal. Dengan tampilan desain inilah yang menjadi salah satu daya tarik yang dimiliki oleh Samsung Galaxy S8.
- Infiniti display
Samsung Galaxy S8 juga mengusung infiniti display yang berarti layar tanpa batas. Hal ini juga yang membuat smartphone ini terlihat tidak memiliki bingkai sama sekali. Padahal jika dilihat lebih dalam lagi, akan ada bingkai yang sangat tipis di dalamnya. Adapun layar yang dimiliki adalah 5,8 untuk keluaran pertama dan 6,2 untuk S8+. Untuk resolusinya sendiri adalah 1.960 x 1.440.
- Kamera
Smartphone ini juga dibekali dengan dua buah kamera yakni kamera depan dan belakang. Untuk kamera depan memiliki resolusi 8 megapiksel dan kamera belakang 12 megapiksel. Kamera ini juga sudah dilengkapi dengan auto fokus dan lensa yang akan menciptakan gambar yang sempurna.
- Pemindai iris
Menemukan smartphone dengan pemindai sidik jari tentunya sudah banyak. Berbeda dengan smartphone Samsung Galaxy S8, smartphone ini dilengkapi dengan pemindai iris mata penggunanya lo. Sehingga segala macam file yang dikunci dengan menggunakan pemindai iris tidak akan bisa dibuka kecuali oleh pengguna aslinya.
- Pendeteksi wajah
Tidak hanya pemindai iris saja, Samsung Galaxy S8 juga sudah dibekali dengan pemindai wajah. Adanya pemindai wajah ini bisa digunakan sebagai fitur pengaman.
- Samsung Pay
Samsung Galaxy S8 juga menawarkan Samsung Pay yang artinya smartphone ini bisa digunakan sebagai dompet digital Anda. Anda bisa menyimpan uang dengan menggunakan Samsung Pay, dan saat Anda melakukan sebuah transaksi, Anda hanya perlu menggunakan smartphone ini sebagai alat pembayaran.
Setelah Anda melihat beberapa alasan kenapa Anda harus memilih Samsung Galaxy S8, kini sudah terjawab pertanyaan masih layakkah membeli Samsung Galaxy S8? Jawabannya tentu saja masih layak untuk Anda beli terlepas dari harganya yang memang lumayan menakjubkan. Sebab smartphone ini dibekali dengan teknologi yang sangat canggih dan menawan.
Bahkan layarnya juga sangat lebar dan tentunya dibekali dengan desain yang elegan dan mempesona. Dijamin deh Anda tidak akan menyesal saat membelinya. Kini, Anda tidak perlu bertanya lagi masih layakkah membeli Samsung Galaxy S8?
